Kabar UPT

Indeks Berita UPT Kementerian Hukum dan HAM RI

Warga Sekitar Kantor Rupbasan Bantul Dapat Sembako Gratis dari Pegawai dan Ibu-ibu PIPAS

20250414 Pembagian Sembako HBP61

Bantul, 14 April 2025 — Warga Dusun Pandak RT 04, Desa Wijirejo, Kapanewon Pandak, Kabupaten Bantul tampak sumringah pagi ini. Pasalnya, jajaran Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas II Bantul membagikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan, dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61 Tahun 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan secara langsung oleh pegawai Rupbasan Kelas II Bantul bersama ibu-ibu PIPAS dengan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial. Karupbasan Kelas II Bantul, Setiyono, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kontribusi lembaga pemasyarakatan terhadap masyarakat. “Bantuan ini kami berikan sebagai wujud kepedulian, sekaligus untuk membangun hubungan yang harmonis antara institusi kami dan masyarakat,” ujar Setiyono.

Setiyono juga menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan yang setiap tahunnya diisi dengan kegiatan positif dan berdampak langsung. “Hari Bhakti Pemasyarakatan bukan hanya seremonial, tetapi juga momentum untuk memperkuat citra positif pemasyarakatan di tengah masyarakat,” lanjutnya.

Distribusi bantuan dilakukan secara langsung kepada penerima manfaat dengan sasaran yang telah ditentukan berdasarkan data valid dan akurat. Hal ini dilakukan agar bantuan benar-benar tepat sasaran dan dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat yang membutuhkan.

Plt. Kepala Subsi Administrasi dan Pengelolaan, Agus Winandar, juga menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk empati sekaligus refleksi bahwa pemasyarakatan adalah bagian dari masyarakat itu sendiri. “Kegiatan ini bukan hanya simbolik, tapi merupakan bagian dari tanggung jawab sosial kami. Kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban saudara-saudara kita,” kata Agus.

Tak hanya membawa kebahagiaan bagi warga, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat hubungan baik antara pegawai Rupbasan dan masyarakat sekitar. Antusiasme warga pun sangat tinggi dan mereka menyampaikan apresiasi atas kepedulian yang ditunjukkan oleh jajaran Rupbasan Kelas II Bantul.

Kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar hingga selesai. Para penerima bantuan pun tampak bahagia menerima paket sembako tersebut. Dengan semangat Hari Bhakti Pemasyarakatan, kegiatan ini menjadi pengingat bahwa tugas pemasyarakatan bukan hanya mengelola bidang-bidang pemasyarakatan, tetapi juga menjaga nilai-nilai kemanusiaan di tengah masyarakat.(sam)

20250414 Pembagian Sembako HBP61 2

#Imipas
#Rupbasan
Rupbasan Kelas II Bantul
Rupbasan Bantul
Kanwil Ditjenpas DIY

Follow me at:
Website: https://rupbasanbantul.kemenkumham.go.id
Facebook: rupbasanbantul01
Twitter: rupbasan_bantul
Instagram: rupbasanbantul
Email: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

logo besar kuning
 
RUPBASAN KELAS II
BANTUL
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Srandakan Pandak Wijirejo Pandak Bantul 55761
PikPng.com phone icon png 604605    (0274) 6462376
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humasrupbasanbtl@gmail.com
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humasrupbasanbtl@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logouptpas
 
RUPBASAN KELAS II BANTUL
DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


    instagram   linked in kemenkumham   Youtube   rss kemenkumham

  Jl. Srandakan, Pandak, wijirejo, Pandak
Bantul, D.I. Yogyakarta 55761
  081328088944
PikPng.com email png 581646   rpbsn.bantul@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   rpbsn.bantul@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI